10 Nama Karakter Hideo Kojima Paling Tolol Jika Di-Indonesiakan

Video Kojima memang sosok super populer di industri game. Beberapa gamer yang memujanya melihatnya sebagai sosok jenius dengan video game yang sejauh ini, memang lumayan revolusioner. Ia punya asosiasi yang kuat dengan game yang punya cita rasa sinematik yang kuat, cerita yang gila, dan gameplay yang di setiap rilisnya, selalu menjadi standar kualitas tersendiri. Namun bagi gamer yang tidak terlalu menyukai sosoknya, ia terlihat seperti “otak” video game yang tidak bisa lagi membedakan mana media yang pasif dan interaktif, bagaimana caranya meracik game yang menarik dari awal hingga akhir, dan terlalu terperangkap pada usaha untuk melakukan eksperimen walaupun ia berakhir mencederai produk yang ia racik. Ia memang satu sosok yang kontroversial, kemanapun kalian melihatnya.

Namun ada satu hal yang sepertinya disetujui oleh gamer yang menyukai ataupun membenci sosok Hideo Kojima ,bahwa ia menjadi “ahli”-nya penamaan super aneh dan tolol untuk karakter-karakter di beberapa game populer. Walaupun kasus ini tidak merata untuk semua game yang sempat ia sentuh, seperti Policenauts dan Zone of the Enders, namun sulit rasanya untuk tidak mengakui bahwa kasus seperti ini terjadi di Death Stranding dan semua seri Metal Gear Solid sejauh ini. Nama-nama yang memang mengakar original, terinspirasi dari produk tertentu, dan yang kesemuanya berakhir aneh ketika Anda berusaha untuk meng-Indonesia-kannya. Sebuah kualitas dimana sinetron Indonesia sekalipun tidak akan berani memberi nama yang serupa dengan apa yang dilakukan Hideo Kojima.

 

1.La-Li-Lu-Le-Lo (La-Li-Lu-Le-Lo – Metal Gear Solid 2)

Di-Indonesa-kan ataupun tidak, keputusan untuk menamakan organisasi terkuat di dunia yang bergerak di belakang layar dan disebut-sebut “mengendalikan” pemerintah Amerika Serikat dengan nama La-Li-Lu-Le-Lo adalah sebuah keputusan aneh. Penamaan seperti ini setidaknya membuat kesan misterius dari organisasi yang sebenarnya merupakan “The Patriots” ini lebih kuat. Tetapi sulit untuk tidak mengundang gelak tawa ketika diskusi terkait perannya berakhir super serius di cut-scene Metal Gear yang panjang. Tiba-tiba ada pengucapan “La-Li-Lu-Le-Lo” di tengah diskusi dan teori konspirasi yang berusaha Anda cerna.

2.Pria Gendut (Fatman – Metal Gear Solid 2)

Salah satu pendekatan gaya penamaan karakter Hideo Kojima, setidaknya dari seri Metal Gear Solid 2, adalah dengan menggabungkannya dengan karakteristik yang memang mencerminkan karakter tersebut, entah wujud fisik, kepribadian, atmosfer, atau bahkan kekuatan yang ia usung. Bagaimana cara ia menggambarkan sosok seorang bomber dengan tubuh gendut yang bergerak menggunakan rollercoaster? Menyebutnya sebagai Fatman alias pria gendut. Memang tidak kesemuanya dari nama ini memang merupakan nama asli dan hanya diposisikan sebagai “nama sandi militer”, namun tetap saja, begitu sederhana dan aneh di saat yang sama. Bayangkan menonton sebuah film Indonesia yang musuh utamanya sekedar disebut sebagai “Pria Gendut”.

3.Pria Mati (Deadman –Death Stranding)

Misteri terkait apa yang sebenarya ditawarkan oleh Death Stranding memang masih menyiratkan sebuah kabut tebal yang pada saat toplist ini ditulis, masih belum memiliki jawaban sama sekali. Satu yang pasti, kita akhirnya diperkenalkan nama karakter yang sepertinya akan memainkan peran penting dalam cerita. Del Toro – sutradara yang sempat diajak bekerjasama untuk meracik P.T. dan berakhir dibatalkan, dipastikan akan memerankan karakter yang diberi nama – Deadman, yang jika diterjemahkan, adalah sekedar pria mati. Setidaknya, Deadman di beberapa trailer yang ada, terlihat hidup dan sehat walafiat, lengkap dengan tabung berisi bayi yang sepertinya terus ia bawa.

4.Pria Jantung (Heartman – Death Stranding)

Setidaknya dari semua karakter super aneh dengan nama tolol ala Hideo Kojima di Death Stranding, kita akhirnya mendapatkan detail apa yang “dilakukan” salah satunya. Disebut sebagai Heartman alias Pria Jantung, karakter ini memang punya keunikan yang berhubungan dengan kerja jantungnya. Ia diceritakan sebagai karakter NPC penting yang punya masa hidup siklus hanya 21 menit dan mati 3 menit sebelum bangkit kembali, yang kemudian mengubah cara ia menikmati konten seperti film dan musik favoritnya. Bayangkan, latar belakang karakter super keren seperti ini dengan keunikannya, diberi nama sekedar “Pria Jantung” atas nama kesederhanaan.

5.Pria Susah Mati (Die-Hardman – Death Stranding)

Maka seperti yang terjadi dengan Deadman yang diperankan oleh Del Toro, Death Stranding juga masih memuat satu karakter lain yang disebut sebagai Die-Hardman, alias Pria Susah Mati yang sejak awal menggunakan topeng untuk menyembunyikan wajahnya. Belum jelas seperti apa kekuatan ataupun keunikan sifat yang ia usung, atau apakah nama ini memang akan merepresentasikan hal tersebut. Seperti biasa, seperti kebanyakan game Kojima yang lain, ada ragam spekulasi yang bergerak untuk berusaha mengungkap kira-kira seperti apa peran pria misterius yang satu ini.

6.Diam (Quiet – Metal Gear Solid 5)

Bagaimana cara Anda menamai karakter yang secara kepribadian memang pendiam, bahkan bisa dikategorikan bisu karena alasan tertentu? Jika otak Anda bekerja seperti Kojima, maka Anda akan langsung menamaninya sebagai “Quiet” yang langsung memberikan highlight pada keunikan tersebut. Lupakan sementara desain dengan busana minim yang ia usung, Quiet seperti namanya, memang karakter yang tidak berbicara di sepanjang permainan. Bayangkan sebuah skenario dimana Anda menonton film Indonesia dimana karakter utama wanita super keren dan menyeramkannya di saat yang sama, hanya mengusung nama “Diam”. Ia bisa keren atau sampah di tingkat paling maksimal.

7.Si Bos (The Boss – Metal Gear Solid 3)

Salah satu hal yang kami sukai dari karakter racikan Hideo Kojima, yang juga menjadi sumber lelucon untuk seri toplist kali ini, adalah fakta bahwa ia seringkali menyediakan nama super sederhana atau absurd, untuk karakter yang punya aksi super keren ataupun perawakan yang siap untuk membuat Anda jatuh hati. Bayangkan seorang prajurit wanita yang begitu dihormati dan disegani militer Amerika Serikat, yang memiliki pasukan khusus yang berisikan orang-orang yang bisa membunuh Anda sebelum Anda sadari sekalipun, mengusung hanya nama “Si Bos” saja. Namun percaya atau tidak, nama pendek seperti ini justru mengamplifikasi pentingnya peran Si Bos dalam cerita saga Metal Gear itu sendiri. Bahwa sesungguhnya, The Boss memang Si Bos yang sudah mengubah dunia hanya karena eksistensinya saja.

8.Pria Panas Dingin (Hot Coldman – MGS Peace Walker)

Sebuah paradox? Sesuatu yang berlawanan di satu ruang yang sama? Apapun yang menjadi motivasi Kojima untuk penamaan karakter yang satu ini, apakah atas ideologi tertentu atau sekedar lelucon kecil, namun sepertinya tak mudah menemukan karakter yang punya nama “setolol” Hot Coldman yang jika diterjemahkan, adalah Pria Panas Dingin. Coldman bisa saja menjadi nama belakang untuk keluarga di Amerika Serikat yang terhitung umum, namun keputusan untuk menambahkan nama depan “Hot” di depannya sepertinya mengimplikasikan kesengajaan. Pria Panas Dingin yang perannya bisa mengubah cara kerja dunia dan sempat diposisikan sebagia pahlawan Perang Dingin? Oh Kojima.

9.Gurita Ketawa (Laughing Octopus – Metal Gear Solid 4)

Hampir sebagian besar nama aneh karakter yang diusung Kojima memang mengakar pada nama sandi, yang ketika disandingkan dengan desain karakternya, terkadang berakhir “rasional”. Anda bisa mengerti ketika ia menyebut karakter-karakter ini sebagai “Penembak Jitu Serigala (Sniper Wolf)” atau sekedar “Kesedihan (The Sorrow)” misalnya. Namun untuk Laughing Octopus? Harus diakui, adalah level ketololan yang baru. Karena pada dasarnya, kata “Tertawa” dan “Gurita” memang bukan dua kata yang akan Anda temui bersandingan di satu kalimat yang sama. Memang nama ini dipilih untuk merepresentasikan psikologis sang karakter di balik armor yang memang mengidap schizo dan terus tertawa yang kemudian disandingkan dengan pakaiannya yang menyerupai gurita. Namun bagi banyak gamer, termasuk kami, ketika pertama kali membaca namanya, yang terbayang adalah seekor gurita tertawa, bukan karakter wanita yang tertawa dalam pakaian ala gurita.

10.Ular Telanjang (Naked Snake – Metal Gear Solid 3)

Nama sandi yang keren seharusnya mengikuti sosok karakter yang keren juga, apalagi jika ia punya peran besar dalam saga cerita yang memanjang hingga beberapa seri. Setelah seri Metal Gear Solid 3, Anda kini harus dihadapkan pada fakta bahwa di balik sosok Big Boss yang kita kenal selama ini, hadirlah seorang prajurit yang punya nama sandi Naked Snake alias Ular Telanjang. Skenario video game memang memungkinkan hal ini terjadi. Tetapi ketika Anda berusaha mengasosiasikannya di skenario dunia nyata, di dalam pasukan khusus Indonesia, seorang pahlawan punya nama sandi “Ular Telanjang”? Pasukan musuh mungkin akan tewas tertawa terlebih dahulu sebelum Anda bisa bertindak untuk menjalankan misi kalian.

Maka di atas adalah 10 nama karakter tertolol Hideo Kojima, apalagi jika berakhir Anda translasikan ke bahasa Indonesia. Memang ketidaksemuanya adalah nama karakter sesungguhnya dan berakhir sekedar nama sandi, namun sulit untuk tidak tertawa dan mengernyitkan dahi saat mendengar nama-nama ini berusaha dibawa masuk ke dalam game-game yang pada dasarnya, memang punya konten yang super serius. Namun di balik “ketololan” tersebut, ada rasa penasaran untuk melihat apa yang bisa dilakukan masing-masing karakter ini di versi final dan mengapa mereka berhak untuk menyandang nama yang sudah disertakan Kojima. Ketertarikan sama yang kini juga terbangun di hati kami ketika berbicara soal Death Stranding.

 

Semoga bermanfaat!

 

Service & Sparepart Laptop

Semua merk, segala masalah

Konsultasi laptop @inuldelijogja

Tips laptop @inuldelitips

Game PC @inuldeligame

https://www.youtube.com/c/inuldeli

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*

*

*